PJU Kuningan Caang di Desa Kertawangunan Idealnya 100 Unit
Sekretaris Desa Kertawangunan, Asep Hendry. |
KUNINGAN (KN),- Jumlah Penerangan Jalan Umum (PJU) program Kuningan Caang di Desa Kertawangunan, Kecamatan Sindangagung, yang diterima 21 unit idealnya 100 unit, sehingga penerangan di desa tersebut merata di 10 RT dan 3 RW.
Hal itu dikatakan Sekretaris Desa Kertawangunan, Asep Hendry, mewakili Kepala Desa, Nanang Sunardi, kepada kamangkaranews.com, di kantor desa setempat, Senin (19/8/2024).
"Kami mendapat 21 PJU Kuningan Caang. Pertama 11 unit kemudian ada tambahan 10 unit," sebut Asep.
Sesuai pemetaan, pemasangan PJU itu tersebar di beberapa dusun, mulai dari gerbang masuk desa sampai ke gerbang yang sebelah barat sama pengkolan yang ke arah Taraju.
Kendala di lapangan, awal pemasangan PJU Kuningan Caang dalam kondisi padam tapi setelah Pemdes Kertawangunan melakukan komunikasi dengan pihak pemasang akhirnya PJU bisa berfungsi dan lampunya nyala.
"Dengan adanya PJU Kuningan Caang dapat menunjang kelancaran lalulintas kendaraan dan meminimalisir angka kriminalitas, kami pun tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Pemda Kuningan," katanya.
Sebelumnya, Desa Kertawangunan pernah mendapat bantuan dua unit PJU dari Dinas Perhubungan Kabupaten Kuningan, berdasarkan pengajuan dari Pemdes Kertawangunan.
Terpisah, Camat Sindangagung, Devi Ardeni, saat dikonfirmasi mengenai PJU Kuningan Caang di wilayah kerjanya, belum bisa memberikan keterangan.
"Saya belum menerima progres PJU Kuningan Caang dari desa-desa, berapa yang berfungsi dan berapa yang padam, maaf karena ini menyangkut data angka maka belum bisa memberikan keterangan," kata Devi di ruang kerjanya.
Pewarta: deha.
Post a Comment