Warga Cidahu Resah Sering Didatangi Kawanan Monyet Ekor Panjang dan Mencuri Makanan
KUNINGAN,- Warga masyarakat RT.01 RW.01 Marga Setra, Desa Cidahu, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, merasa resah oleh kawanan monyet ekor panjang (macaca fascicularis) yang masuk ke pemukiman mencuri makanan.
"Kami mendapat laporan dari Kepala Desa Cidahu, Pak Abdul Munir ke UPT. Pemadam Kebakaran Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Kuningan (0232) 871113," kata Kepala UPT Damkar, Andri Arga Kusumah, dalam keterangan tertulisnya, Senin (29/7/2024).
Menurut pelapor, kawanan monyet itu sangat meresahkan warga dan dikhawatir membahayakan anak-anak dan warga maka ia meminta bantuan menangani keberadaan monyet tersebut.
Terhadap laporan tersebut, empat orang anggota dari regu 3 dan satu unit Randis R4 menuju lokasi pukul 10:17 WIB dan tiba pukul 11:15 WIB, kemudian melakukan penanganan mulai pukul 11:19 hingga 13:29 WIB.
Setelah dilakukan pencarian, gerombolan monyet itu sudah tidak ada di tempat karena tidak diam dan suka berpindah-pindah, untuk selanjutnya anggota memberikan edukasi kepada pelapor dan warga setempat.
Menurut keterangan salah seorang warga, Ade Sunardi Alhairi (54), sudah lima hari berturut-turut melihat empat sampai lima ekor masuk ke pemukiman warga untuk mencuri makanan sekira pukul 08:00-10:00 WIB.
"Sudah tiga rumah menjadi korban pencurian makanan, berupa buah-buahan dan kue. Biasanya siang atau pun sore hari kawanan monyet itu turun kembali ke permukiman warga," katanya.
Anggota UPT Damkar mengedukasi warga apabila melihat atau menemukan monyet di pemukiman, jangan diberi makanan, menutup pintu dan jendela rapat-rapat serta lakukan pengusiran dengan cara memukul kentongan atau bunyi-bunyian.
Pewarta : deha.
Post a Comment