Yanuar Prihatin di Mata Kades Karangkamulyan

Kades Karangkamulyan, Yayat Supriatna (paling kiri) dalam suatu acara yang dihadiri Yanuar Prihatin.


KUNINGAN (KN),- Yanuar Prihatin yang maju sebagai Calon Bupati Kuningan pada Pilkada Serentak 27 November 2024, banyak menarik perhatian berbagai kalangan. Begitu pula para kepala desa, salah satunya Kades Karangkamulyan, Kecamatan Ciawigebang, Yayat Supriatna.

Kepada kamangkaranews.com, Kamis (6/6/2024) Yayat mengatakan, ia selaku Kades Karangkamulyan yang sedang giat-giatnya membangun merasa bangga dengan Yanuar Prihatin sebagai Calon Bupati Kuningan.

"Ini bukan tanpa alasan karena Pak Yanuar Prihatin yang juga anggota DPR RI Fraksi PKB periode 2014-2019, 2019-2024 dari Daerah Pemilihan Jabar X (Kuningan, Ciamis, Banjar dan Pangandaran) selama ini banyak berkiprah dan sangat perhatian kepada warga masyarakat," kata Yayat.

Apalagi kalau dilihat dari historis pengalamannya sudah tingkat nasional. Yanuar Prihatin, menurut Yayat, akan membawa link pembangunan Kuningan baik dari segi fisik atau pun non fisik dalam membangun Kuningan melalui pengalaman, relasi dan jaringan di tingkat atas.

Ia percaya jika Yanuar Prihatin menjadi Bupati Kuningan 2024-2029 akan membawa perubahan bagi kemajuan Kabupaten Kuningan, baik pembangunan infrastruktur maupun pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Selain itu pula, memiliki latar belakang historis berorganisasi, baik organisasi keagamaan dan sosial bahkan politik, Yanuar Prihatin, selalu berada dalam jajaran struktural teringgi. Bahkan hubungan dengan para petinggi bangsa ini tidak diragukan lagi.

"Insya Allah itu akan membawa suasana baru untuk Kuningan menjadi kabupaten yang maju dan pembangunan yang merata," kata Yayat penuh optimis

Lebih lanjut diterangkan, Yanuar Prihatin keturunan tokoh penting putera sulung KH. Ahmad Bagdja, Sekjen PBNU di era Gus Dur 1994-1999. KH. Ahmad Bagdja banyak berkontribusi untuk bangsa dan negara Indonesia. Yanuar merupakan warga Desa Pajawan Kidul, Kecamatan Lebakwangi, Kabupaten Kuningan.

"Hubungan Pak Yanuar dengan para ulama dan kiyai sangat harmonis. Sehingga sangat memungkinkan sarana prasarana madrasah dan pondok pesantren di Kabupaten Kuningan akan sejajar dengan lembaga pendidikan sekolah umum," katanya.

Pewarta: deha.


Diberdayakan oleh Blogger.