Nanjeur Keur Kuningan Jadi Tagline Pilkada Serentak 2024


KUNINGAN,- Nanjeur Keur Kuningan dijadikan tagline Pilkada Serentak 27 November 2024 untuk memilih Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati yang rencananya akan diluncurkan 2 Juni di Pandapa Paramarta.

Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kuningan, Kadiv Sosdiklih dan Parmas, Aof Ahmad Musyafa, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (29/5/2024) menyebutkan, tagline tersebut adalah amanat dari KPU Provinsi Jabar dalam tema Pilkada Serentak di Jawa Barat sebagai inisiasi budaya. 

Lebih lanjut dikatakan, tagline dimaksud merupakan inisiasi memajukan budaya demokrasi di Pilkada Kuningan menyambut Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kuningan 27 November 2024 dengan nuansa gembira kepada warga masyarakat Kuningan.

"Kuningan dikenal sebagai representasi Bhinneka Tunggal Ika, dengan keragaman yang menyatu di tengah masyarakat Kuningan dan terbiasa dengan filosofi Silih Asah, Silih Asih, Silih Asuh dan Siliwangi akan menjadi nuansa yang akan ciptakan selama delapan bulan ke depan," katanya.

Dalam peluncuran tersebut, juga akan ditampilkan maskot dan Jingle Pilkada 2024 yaitu "Pika" (Pikeun Anjeun), "Piku" (Pikeun Kuningan) dan Jingle berjudul "Hayu Lur".

Bokor menjadi Maskot Pilkada Kuningan, pada sayembara yang di diadakan KPU Kabupaten Kuningan. Maskot Bokor dipilih karena menunjukkan nilai kesejarahan dan spiritualitas menjadi penanda Kuningan lahir.

"Jingle "Hayu Lur" terpilih di sayembara akan ditampilkan pada peluncuran Pilkada 2024 di Pandapa Paramarta, akan memberikan betapa Gemilang (gembira memilih langsung) di TPS tanggal 27 November 2024," pungkasnya.***



Diberdayakan oleh Blogger.