Bupati Acep : Open Bidding Mencari Pejabat Berkualitas dan Berkompeten
KUNINGAN (KN),- Bupati Kuningan, Acep Purnama, mengatakan, Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama melalui seleksi terbuka (Open Budding) untuk mencari pejabat yang berkualitas, berkompeten sesuai posisi jabatannya.
Hal itu dikatakan Acep kepada sejumlah awak media ketika meninjau pelaksanaan Open Bidding di Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kuningan, Selasa (7/11/2023).
Seleksi terbuka merupakan amanah peraturan dan perundang-undangan sebagai wujud penyelenggaraan pelayanan pemerintahan yang modern, berintegritas dan melayani.
"Sekarang tahap wawancara untuk mengimplementasikan makalah yang dibuat para peserta," katanya.
Ia berharap, Open Bidding ini bisa menghasilkan pejabat yang profesional sesuai tupoksinya untuk mengaktualisasikan tata kelola pemerintahan di Pemda Kuningan.
Data yang dihimpun, sebelumnya jumlah peserta yang lulus seleksi administrasi sebanyak 17 orang. Tahap selanjutnya, Penelusuran Rekam Jejak, Tes Kompetensi atau Assisment dan hari ini wawancara.
Open Bidding ini untuk mengisi kekosongan jabatan Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan, Ekonomi dan Keuangan, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat dan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah.
Pewarta : deha.
Post a Comment