1419 Mahasiswa Baru Uniku Ikuti PKKMB 2023


KUNINGAN,- Sebanyak 1.419 mahasiswa baru Universitas Kuningan (Uniku) mengikuti kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun 2023 secara offline yang dipusatkan di Gedung Student Center Iman Hidayat Kampus I Uniku.


Wakil Rektor IV, Novi Satria Pradja, selaku Ketua PKKMB 2023, Senin (11/9/2023) mengatakan, kegiatan itu wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa baru selama lima hari mulai Sabtu (9/9/2023) hingga agenda technical meeting Kamis (14/9/2023).


“Kegiatan mahasiswa baru tahun akademik 2023-2024 dibagi menjadi tiga gelombang, yaitu gelombang pertama mulai tanggal 2 Januari-19 Mei 2023, gelombang kedua 20 Mei-18 Agustus 2023, gelombang ketiga 19 Agustus-9 September 2023,” kata Novi.


Disebutkan, jumlah pendaftar tahun 2023 ini sebanyak 1.757. Sedangkan yang tidak melakukan registrasi 338 dan yang melakukan registrasi 1.419.


Secara rinci ia menjelaskan yang melakukan registrasi, terdiri dari,  jalur regular 832 mahasiswa, jalur prestasi akademik 533, jalur prestasi non akademik 13, jalur hafidz Qur’an 2 dan jalur KIP 38 mahasiswa.


“Jika diklasifikasi berdasarkan kelas mahasiswa regular sebanyak 1.337 dan mahasiswa kelas karyawan sebanyak 51 mahasiswa,” jelasnya.


Berdasarkan fakultasnya, yaitu Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) 323 mahasiswa, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) 568, Fakultas Kehutanan dan Lingkungan (FHL) 48, Fakultas Ilmu Komputer (FKOM) 388 dan Fakultas Hukum (FH) 78 mahasiswa.


“Mahasiswa Universitas Kuningan berasal dari berbagai provinsi yaitu Jawa Barat, Jawa Tengah, Jambi, Banten, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), DKI Jakarta dan Sumatera Selatan,” terangnya.


Rektor Uniku, Dikdik Harjadi, mengucapkan, selamat datang kepada seluruh Mahasiswa Baru Peserta PKKMB Uniku tahun 2023. Menurutnya, dengan kehadiran mahasiswa baru semuanya adalah pilihan terbaik dan berkat kesungguhan untuk bergabung menjadi bagian civitas akademika Universitas Kuningan.


“Kepercayaan kalian tentu menjadi spirit dan energi untuk Universitas Kuningan agar terus berupaya agar menjadi lebih baik, maju dan berkembang. Bersama membangun Universitas Kuningan untuk dikenal ke level Nasional hingga pada suatu saat nanti akan dikenal ditingkat Internasional,” harapnya.


Sebelum mengakhiri sambutannya, ia menyampaikan pantun "Sore-sore main layangan, sesudahnya minum teh melati, inilah awal perjuangan, diakhir cerita indah menanti".


Kemudian dilanjutkan pantun kedua, "Ke sekolah pakai baju baru, sebab yang lama telah robek, berseri-seri wajah mahasiswa baru, karena belum kenal tugas dan praktek".


Pewarta : deha/rls.

Diberdayakan oleh Blogger.