Sejak 2020 Uniku Salurkan Beasiswa BI Rp1,2 Miliar



KUNINGAN,- Wakil Rektor II Universitas Kuningan (Uniku) Jawa Barat, Ilham Adhya, dalam keterangan persnya, Rabu (7/12/2022) menyebutkan, sejak 2020 Uniku telah menyalurkan beasiswa dari Bank Indonesia (BI) sebanyak Rp1,2 miliar. 

"Alhamdulillah, pada 2022 Uniku masih dipercaya oleh BI untuk menyalurkan beasiswa kepada 50 mahasiswa, masing-masing Rp 6 juta maka jumlahnya Rp300 juta," sebutnya.

Lebih lanjut dijelaskan, beasiswa dari BI sejak 2020 untuk 50 orang mahasiswa @ Rp6 juta = Rp300 juta.

"Bahkan 2021 dilakukan dua kali, Juni 50 mahasiswa @ Rp 6 juta = Rp300 juta dan November 50 mahasiswa @Rp6 juta = Rp300 juta, tujuannya untuk membantu mahasiswa yang orangtuanya terdampak Covid-19," jelasnya.

Ia menyerahkan beasiswa secara langsung didampingi Kepala BAAK, Iim Abdul Karim dan Kabag Kemahasiswaan, Maman Sukmana, di ruang rapat lantai II gedung rektorat kampus I Uniku, Selasa (6/12).

Dengan diserahkannya beasiswa bagi 50 orang mahasiswa, ia berharap dapat memotivasi mahasiswa untuk belajar lebih baik lagi.

“Cuma satu pesan saya, belajarlah di kampus dengan sebaik-baiknya karena beasiswa ini sudah meringankan beban orangtua,” katanya.

Setiap mahasiswa dan mahasiswi Uniku yang menerima beasiswa itu, mereka menerima nominal beasiswanya secara individu Rp6 juta untuk satu semester.

"Terlebih dahulu melakukan proses administrasi yang meliputi prestasi, nilai akademik dan keaktifan di GenBI bagi mahasiswa dan mahasiswi calon penerima beasiswa BI tersebut," pungkasnya.

Ia menyampaikan terima kasih atas kepercayaan dan kepedulian BI kepada Uniku serta berharap semoga terus terjalin sinergitas yang erat lagi antara Bank Indonesia (BI) dengan Uniku.

“Mudah-mudahan, terus terjalin jalinan hubungan yang erat antara kami Uniku dengan BI,” ujar Dosen Fakultas Kehutanan dan Lingkungan penuh harap

Pewarta : deha.
Sumber : Humas Uniku.
Diberdayakan oleh Blogger.