Heni Susilawati Dilantik Jadi Direktur PDAU 2022-2027




KUNINGAN (KN),- Heni Susilawati, mantan Ketua KPU Kabupaten Kuningan 2013-2018 dilantik menjadi Direktur Perumda Aneka Usaha (PDAU) masa jabatan 2022-2027 oleh Bupati Kuningan selaku Kuasa Pemilik Modal (KPM) Acep Purnama di ruang kerjanya, Jumat (29/7/2022).




Pelantikan dan pengambilan sumpah disaksikan Wakil Bupati Kuningan, HM. Ridho Suganda, Sekda Kuningan yang juga Ketua Timsel (Tim Seleksi) Calon Direktur PDAU, Dian Rachmat Yanuar.

Hadir pula Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan, Ekonomi dan Keuangan, Kepala Bagian Perekonomian dan SDA serta Perwakilan PDAU.

Acep berharap, Direktur PDAU dapat menjalankan tugas sebaik-baiknya dengan memegang nilai-nilai kebenaran, bekerja tertib, cermat dan semangat. Apalagi memiliki pengalaman memimpin suatu lembaga, konsultan dan lainnya.

“PDAU merupakan salah satu BUMD, kita harapkan mampu berperan membangun Kuningan bukan hanya sektor wisata, banyak potensi lain untuk dikembangkan," harap Acep.

Disebutkan, potensi tersebut diantaranya pertanian, perdagangan dan sektor ekonomi, bisa kerja sama dengan Organisasi Perangkat Daerah atau juga dengan pihak swasta untuk menunjang peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Pemkab Kuningan tidak diperkenankan untuk berbisnis, maka PDAU untuk menggali berbagai potensi dan sumber daya alam serta anugerah lainnya untuk dikelola dengan baik, sehingga mampu menumbuhkembangkan perekonomian masyarakat.

Adapun persoalan dalam menjalankan tugas, tantangan, hambatan dan kendala lainnya hendaknya dipahami dan diselesaikan secara arif dan bijak untuk kemajuan PDAU.

"Tunjukan profesional dan proporsional bekerja dengan ketentuan dan aturan sesuai dengan sumpah jabatan," katanya.

Acep berpesan, dalam melaksanakan tugas sesuai kapasitas dan kemampuan yang ada, jangan kaku untuk berinovasi atau membuat terobosan, komunikasi dan koordinasi dengan KPM.

"Bertanggungjawab memimpin PDAU periode 2022-2027 dan dapat terimplementasi yang membanggakan," katanya.

Sementara itu, usai dilantik, Heni Susilawati, mengatakan, untuk memimpin PDAU akan diawali dengan kerja tim, kemudian mendengarkan pendapat apa yang sudah diterapkan serta yang harus dilakukan.

Selain itu, imbuhnya, memahami peraturan yang ada dalam regulasi sebagai petunjuk dan arahan yang harus dilaksanakan.

“Membangun hubungan interaksi positif dalam memaksimalkan komunikasi, langkah konsolidasi internal bagaimana menghormati satu sama lainnya danh beradaptasi,” pungkasnya.

Pewarta : deha
Diberdayakan oleh Blogger.