Uniku Masih Membuka PMB Reguler II Hingga 28 Agustus 2022




KUNINGAN (KN),- Universitas Kuningan (Uniku) yang mahasiswa dan mahasiswinya sering meraih prestasi hingga tingkat nasional masih membuka Pendaftaran Mahasiswa Baru (PMB) jalur reguler gelombang II sampai dengan 28 Agustus 2022.

Hal itu dikatakan Rektor Uniku, Dikdik Harjadi, didampingi para wakilnya terkait mahasiswa dan mahasiswi Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika FKIP yang meraih kembali prestasi nasional, di ruang kerjanya, Rabu (29/6/2022).



“Alhamdulillah, puji syukur dan bangga atas diraihnya prestasi nasional oleh mahasiswa dan mahasiswi yaitu Muhamad Nur Fauzan, Devi Febriyanti, Ariq Fakhruddin Aziz dan Adinda Putri," katanya.

Menurut dosen Prodi Magister Manajemen (MM) Sekolah Pascasarjana Uniku itu, prestasi yang diraih ini menjadi bukti nyata jika mahasiswa dan mahasiswi Uniku memiliki kualitas dan daya saing dengan perguruan tinggi lainnya.

Ia berharap, prestasi itu dapat memberikan dorongan motivasi lagi bagi mahasiswa dan mahasiswi Uniku lainnya untuk kembali berkarya dan berprestasi, baik di bidang akademik maupun non akademik.

"Sekali lagi saya sampaikan selamat dan apresiasi penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Muhamad Nur Fauzan, Devi Febriyanti, Ariq Fakhruddin Aziz dan Adinda Putri yang telah berjuang mengharumkan nama Uniku di level nasional,” katanya.

Bagi masyarakat Kabupaten Kuningan maupun di luar Kuningan yang anaknya ingin melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi, ia mengajak menjadi keluarga besar Uniku.

"Uniku masih membuka PMB tahun 2022 jalur reguler gelombang II sampai dengan 28 Agustus 2022. Ayo bergabung bersama kami dengan menjadi bagian dari keluarga besar Universitas Kuningan," harapnya.

Pewarta : deha
Diberdayakan oleh Blogger.