Jelang Ramadhan Bupati Tinjau Persediaan Sembako di Pasar Baru
KUNINGAN
(KN) Menjelang Ramadhan 2021, Bupati
Kuningan, Acep Purnama, meninjau persediaan dan harga sembako di Pasar Baru, Senin
(12/4/2021).
Didampingi Dandim
0615/Kuningan, Letkol Czi David Nainggolan, Wakil Ketua DPRD, Ujang
Kosasih, Kabag OPS Polres Kuningan, Kompol Tri Sumarsono dan Kadis
Diskopdagperin, U. Kusmana, Bupati mendatangi para penjual di setiap kios.
Menurut
Bupati Acep, stok kebutuhan pokok menghadapi bulan suci Ramadhan persediaannya
aman dan mencukupi serta tidak ada kenaikan harga yang signifikan.
“Saya pastikan
ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat itu ada, tidak ada yang kurang,
kelangkaan, monopoli ataupun penimbunan. Walaupun ada kenaikan harga, itu masih
taraf wajar, kecuali kalau sudah tidak wajar kami akan lakukan operasi pasar,” katanya.
Ia
menghimbau kepada para produsen terkait untuk melakukan upaya agar harga
sembako tetap stabil serta terus melakukan survey persediaan sembako yang
berada di pasar cukup sampai menjelang lebaran nanti.
Terutama produsen
ayam, karena Kuningan terkenal dengan pemasok ayam yang saat ini sedang mengalami
kenaikan harga.
“Nanti kami
akan berunding, khususnya untuk masyarakat lokal Kuningan supaya untuk kenaikan
harganya agar tidak signifikan,” ucapnya.
Menyikapi lantai
dasar pasar yang sekarang tidak licin, ia mendapatkan jawaban dari para pembeli
dan pedagang, mereka mengaku merasa nyaman berbelanja di Pasar Baru.
Sementara
itu, Dandim 0615/Kuningan, Letkol Czi David Nainggolan, mengatakan, ketersediaan
kebutuhan pokok masyarakat aman dan mencukupi, tidak ada yang kurang,
kelangkaan, monopoli ataupun penimbunan.
“Sesuai kata
Bupati Kuningan tadi, tidak ada penimbunan tetapi untuk antisipasi kami
akan tetap lakukan untuk keamanan lalu lintas,” katanya.
deha
Sumber :
Diskominfo Kuningan
Post a Comment