Kendati Diguyur Hujan, Tim Yustisi Gabungan Bagikan 5710 Masker kepada Masyarakat
KUNINGAN,- Untuk kesekian kalinya, Tim Yustisi Gabungan yang terdiri dari TNI Kodim 0615, Polres Kuningan, Dinas Perhubungan dan Sat Pol PP, membagikan ribuan masker gratis kepada masyarakat.
Informasi yang
diterima dari Humas Polres Kuningan, Kapolres Kuningan, AKBP Doffie Pahlevi
Sanjaya, melalui KBO Sat Reskrim Polres Kuningan, Iptu Dody Kurnia, mengatakan,
selain dalam rangka PPKM tahap ke II Jawa Bali, juga mengajak masyarakat mematuhi
protokol kesehatan.
“Hal ini untuk
memutus mata rantai penyebaran COVID-19, khususnya di Kabupaten Kuningan,”
katanya, Senin (8/2/2021).
Adapun masker
yang dibagikan sebanyak 5710 buah yang dialokasikan di Jalan RE. Martadinata, Cut
Nya Dien dan Jalan Kedung Arum, Kuningan.
“Pembagian masker
itu diberikan kepada para pedagang, juru parkir maupun masyarakat yang melintas
di kawasan tersebut,” kata Iptu Dody.
Dijelaskan, Polres
Kuningan selama 10 hari ini akan terus gencar memberikan masker secara gratis
kepada masyarakat dalam rangka PPKM Tahap II, sehingga diharapkan dapat memutus
mata rantai penyebaran COVID-19 khususnya di Kabupaten Kuningan.
Pada
kesempatan itu, Iptu Dody menghimbau dan mengajak kepada masyarakat agar
senantiasa dapat mematuhi dan mentaati peraturan pemerintah dalam menjaga
protokol kesehatan.
“Selalu
memakai masker saat beraktivitas di luar rumah, mencuci tangan dan menjaga
jarak terutama pada saat kerumunan massa,” harapnya.
Mengenai rincian
pembagian masker, imbuh Iptu Dody, sasarannya 23 titik, Polres Kuningan 1500
masker di tiga titik, sementara sisanya dilakukan oleh Polsek Jajaran di 20
titik yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Kuningan.
Pantauan
kamangkarnews.com, di Jalan RE Martadinata, kendati sejak pagi Kabupaten Kuningan diguyur hujan namun
Tim Yustisi Gabungan tetap melaksanakan tugas dari pemerintah dalam penanganan menekan
penyebaran COVID-19.
deha
Sumber :
Humas Polres Kuningan
Post a Comment